Kunjungan Prof. Frutos Roger dari Universitas Montpellier ke Prodi S2 Ilmu Kedokteran Tropis

Tropmed UGM – Prodi S2 Ilmu Kedokteran Tropis FKKMK UGM mendapatkan kunjungan tamu dari University of Montpellier. Beliau adalah Prof. Roger. Kedatangan ke prodi didampingi utusan dari UGM, diwakili Prof. Mustofa. Pertemuan pada hari Selasa, 29 Oktober 2019 ini berdiskusi tentang kemungkinan kedua instansi dapat bekerjasama.

Ketua Prodi S2 Ilmu Kedokteran Tropis, dr. Elsa Herdiana memaparkan profil Prodi S2 Ilmu Kedokteran Tropis secara menyeluruh. Pada pemaparan tersebut, informasi yang disebutkan terkait dengan peminatan topik penelitian mahasiswa serta kerjasama dalam negeri ataupun luar negeri.

Di sela-sela diskusi, Prof Roger melihat poster mahasiswa angkatan 2016 yang terpajang di kelas. Beliau tertarik dengan tema-tema penelitian tersebut. Bagi Prof Roger, S2 Ilmu Kedokteran Tropis ini bukan tempat baru. Tahun 2017, tepatnya tanggal 15 Mei beliau pernah mengisi Kuliah Tamu di S2 Ilmu Kedokteran Tropis. Saat itu tema yang dibahas adalah “Sampling pada Populasi dan Vektor.

Disksui santai yang hanya melibatkan sedikit perwakilan ini berlangsung selama dua jam. Harapannya ke depan, ada kabar baik untuk dua instansi dalam melakukan kerjasama.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published.